Minggu, 06 Juni 2010

Berkah Ketekunan Pembobol Akun Facebook dan PayPal

John Doe adalah nama samaran pria yang baru saja pulang pelesiran di Bali itu. Selama sepekan ia berfoya-foya di Pulau Dewata bersama seorang teman wanitanya. Kini ia dalam perjalanan ke tempat persembunyiannya di Sumatera. Bersiap kembali untuk berjam-jam terpapar radiasi monitor komputernya, mencari duit di dunia maya.
Pria berkepala plontos ini bukan pakar peranti lunak komputer. Bukan pula anak konglomerat, yang menghabiskan waktunya berselancar di Internet. John, 26 tahun, bahkan tak sempat menyelesaikan kuliahnya karena putus di tengah jalan. "Saya doyan membobol akun orang lain," katanya kepada Tempo, Jumat lalu.

Hampir setiap hari aktivitas John diisi dengan membobol akun-akun--catatan identitas pelanggan suatu layanan di Internet. Ia spesialis pembobol akun seperti e-mail, Facebook, dan PayPal. Ia juga menjual barang fiktif di situs-situs yang menyediakan jasa penjualan, semacam eBay, dan situs lain. Dari aktivitasnya ini, setidaknya penghasilan US$ 1.000 per minggu ia bukukan.

Untuk berwisata ke Bali itu, ia baru saja sukses menjual kapal layar fiktif kepada seorang pembeli di Kanada. Jumlah transaksinya bukan main, US$ 15 ribu masuk ke rekeningnya. Sedangkan pembeli hanya gigit jari karena kapal impian tak pernah sampai ke tujuan pengiriman. "Uangnya habis untuk jajan dan foya-foya," kata John sambil tertawa.

selengkapnya....

Seja o primeiro a comentar

Apa perbedaan antara hambatan dan kesempatan? Perbedaannya terletak pada sikap ita dalam memandangnya. Selalu ada kesulitan dalam setiap kesempatan: dan selalu ada kesempatan dalam setiap kesulitan.(J. Sidlow Baxter)

Fauzi Blog's © 2008 Template by Dicas Blogger.

TOPO